Merujuk kepada surat edaran nomor : SE/12/UNJANI/I/2021, prosedur penulisan skripsi bagi lulusan prodi S1 Kimia FSI Unjani sebagai berikut :
- Memakai watermark atau logo Unjani di setiap halaman (kecuali lembar pengesahan, lembar bebas plagiasi, lembar publikasi) – khusus pada saat seminar TA 2 tanpa watermark
- Hardfile dicetak sebanyak 1 buah ukuran A5 untuk Perpustakaan Fakultas. Jika dosen pembimbing utama dan pendamping memerlukan hardfile skripsi, ukuran dan jumlah cetak disesuaikan dengan kebutuhan.
- Cover berwarna biru navy dan disimpan dalam format JPG ukuran maksimum file 500 Kb.
- Pindai Lembar Pernyataan Bebas Plagiasi yang sudah ditanda tangani diatas materai Rp. 10.000,00 oleh Dosen Pembimbing Utama dan Mahasiswa dalam format PDF ukuran file 1 MB.
- Pindai Lembar Pengesahan yang disetujui oleh Dosen Pembimbing, dan diketahui oleh Dekan FSI serta Ketua Program Studi dalam format PDF ukuran maksimum file 1 MB.
- Pindai Lembar Izin Publikasi yang sudah ditanda tangani oleh Dosen dan Mahasiswa.
- Abstrak dengan dua bahasa (Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris) dalam format PDF ukuran maksimum 500 Kb.
- Isi BAB 1 – 5 berbentuk PDF (Ukuran BAB 1,2,3 dan 5 maksimum 2 MB sedangkan untuk BAB 4 maksimum 5 MB).
- Daftar Pustaka dan Lampiran dalam bentuk PDF ukuran masing-masing maksimum 2 MB.
- Soft File tugas akhir disimpan dalam Compact Disk (CD) dan tempat CD berbentuk kotak. CD dibuat sebanyak 3 (tiga) buah untuk perpustakaan pusat, perpustakaan fakultas, dan TU Prodi. CD untuk pembimbing disesuaikan dengan kebutuhan.
Logo Unjani Terbaru (unduh)
Template lembar pernyataan bebas plagiasi dan publikasi (unduh)
Panduan penulisan skripsi (unduh)
Unggah skripsi final untuk yudisium (akses form)
Form Pembuatan Ijazah, Transkrip Nilai, dan Pengambilan Ijazah Fisik (unduh)